Langsung ke konten utama

Jurnal Syukur Setiap Hari

Menjalani hari demi hari rasanya ada saja yang masih kurang dalam diri sendiri maupun keluarga. Pencapaian yang seperti minum air laut, semakin diminum semakin haus. Sudah dapat S3 memikirkan naik jabatan fungsional ke Lektor Kepala pula. 

Sudah punya rumah dan mobil pribadi ingin pula umrah lalu haji ke baitullah. Padahal mengerjakan rukun Islam bukanlah karena melihat postingan teman di media sosial, tetapi karena patuh dan taat kepada Allah SWT. Maka dari itu penting untuk selalu bersyukur setiap harinya.

bersyukur terus
Rangkaian bunga / Freepik


3 Things That I'm Grateful for...

Saya sendiri selalu konsisten menuliskan 3 (tiga) hal yang disyukuri hari ini sebelum tidur. Kebetulan di kamar ada dinding kaca yang bisa dijadikan glassboard, sekalian sebagai wadah mengajari PR anak.

Seperti malam ini saya ingin menuliskan 3 hal yang saya syukuri hari ini sebelum beranjak tidur.

1. Saya berkesempatan mengantarkan berkas usul penghargaan Satyalancana Karyasatya ke instansi satker 

Sejak diumumkan surat penerimaan usul penghargaan kepada PNS berdasarkan masa kerja itu, saya sudah berniat akan melengkapi berkas dalam pekan ini. Namun karena rutinitas mengajar yang tidak bisa ditinggalkan, akhirnya saya putuskan untuk mengantarkannya pada hari Jumat ini.

2. Putri ketiga berangsur sembuh kembali

Sejak hari Senin hingga Jumat hari ini, anak ketiga kami merasa nafasnya sesak, bersin-bersin, batuk, dan meriang. Karena sedari kecil memiliki rekam jejak medis asma, kami sudah menyiapkan nebulizer beserta ventolin inhaler-nya. 

Sedih rasanya melihat si putri periang dan bikin ceria seisi rumah mendadak lemas dan banyak rebahannya. Tadi pagi saya ajak dia berjemur di beranda rumah, sambil mengolesi dada dan punggungnya pakai minyak telon. 

Minumnya juga harus air hangat. Selama ini si anak gadis sukanya minuman matcha, boba, thai tea, itu terus. Padahal lebih baik meminum air putih atau air mineral. Sambil merawatnya saya menasehati agar mengurangi minuman es dan manis-manis, sedari remaja harus pandai menjaga kesehatan. Alhamdulillah atas pertolongan Allah hari ini dia sembuh kembali seperti semua. 

3. Bisa nulis blog rapelan

Bulan September lalu saya berhasil menyetorkan 10 tautan artikel blog. Rencananya Oktober ini saya menyeetorkan 20 link postingan blog. Mestinya dicicil sehari satu tulisan sebagaimana anjuran Kelas Literasi Ibu Profesional (KLIP) yang saya ikuti sejak 2019.

Syukurnya Teh Shanty Kliper yang jadi kolaborator form online setoran, memperkenankan jika setoran dikirimkan lebih dari satu dalam satu hari. Jadilah saya mengirimkan 4 artikel di hari terakhir tanggal 31 Oktober 2025 ini.

Kesimpulan

Jurnal syukur setiap hari sebaiknya konsisten dibuat oleh siapa saja. Agar rasa syukur senantiasa memenuhi dada dan menjadikan hati semakin berbahagia. Bahagia itu mudah, tinggal fokus pada apa yang dimiliki dan mensyukurinya, Anda sudah menikmati indahnya kehidupan ini.

Sudahkah Anda bersyukur hari ini?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bank Digital Terbaik untuk Bantu Kelola Keuangan Anda

Semakin banyak diantaranya perbankan digital yang hadir di tengah-tengah masyarakat saat ini. Bisnis di bidang perbankan sendiri memang tidak ada matinya, mengingat kebutuhan masyarakat akan layanan perbankan juga bisa dikatakan cukup tinggi. Mulai dari kebutuhan untuk menabung, berinvestasi sampai dengan mengajukan pinjaman uang. Namun harus selektif dalam memilih bank digital terbaik yang aman untuk Anda gunakan dalam mengatur keuangan. Keuangan terkelola dengan baik dengan Bank Saqu / Sumber gambar: Bank Saqu Keunggulan Bank Digital Sedikit demi sedikit masyarakat Indonesia memang sudah mulai beralih dari penggunaan produk perbankan tradisional atau konvensional menuju produk perbankan digital ini. Sebenarnya hal tersebut juga bukan tanpa alasan.  Melainkan karena bank digital sendiri menawarkan lebih banyak keunggulan yang pastinya sulit untuk dilewatkan, di antaranya adalah: Memberikan akses layanan tanpa batas, keunggulan yang pertama tak lain adalah karena kemudahan dalam h...

Penyebab Asam Urat Hingga Langkah Pencegahannya

Penyakit asam urat merupakan suatu penyakit yang menyerang sendi dan cukup umum dialami oleh  sebagian besar masyarakat Indonesia, mungkin kamu atau orang terdekatmu sendiri juga termasuk  salah satunya yang menderita masalah kesehatan tersebut.  Penyebab asam urat ini tidak sekedar faktor  usia, karena bisa juga karena gaya hidup. Bahkan menurut hasil riset data Kesehatan, di Indonesia angka  masyarakat yang tercatat menderita asam urat adalah sebanyak 11,9 persen, di mana artinya 1 dari 10  orang Indonesia terkena masalah kesehatan tersebut. Jangan sampai dibiarkan begitu saja, karena sebenarnya penyakit asam urat ini sendiri jika tidak diobati  bisa memicu komplikasi berbagai macam kondisi kesehatan yang serius, sehingga harus waspada. Kamu  bisa segera datang berobat jika seandainya sudah merasakan beberapa gejala atau tanda penyakit  tersebut. Ilustrasi asam urat / Sumber gambar: Alodokter Apa Itu Penyakit Asam Urat? Sebelum membahas l...

Mencari Tempat Fitness di Bandung dan Cimahi Terbaik? ke FIT HUB Saja!

Olahraga di pusat kebugaran atau tepat gym pada dasarnya lebih ideal untuk Anda yang masih pemula, dibandingkan dengan melakukan aktivitas olahraga sendiri atau tanpa bimbingan dari ahlinya, karena selain kurang efektif hasilnya maka lebih rentan juga untuk mengalami risiko cedera.  Apalagi jika tidak dilakukan secara benar. Ada banyak rekomendasi tempat fitness di Bandung dan Cimahi yang bisa Anda jadikan sebagai pilihan. Ilustrasi aktivitas di tempat fitness / Halodoc Kenalan dengan FIT HUB Dari sekian banyak pusat kebugaran yang ada, tentunya tidak semua bagus sehingga harus lebih selektif menjatuhkan pilihan, apalagi jika ingin bergabung dalam program membership, sehingga bisa mendapatkan yang terbaik. Diantaranya adalah bisa Anda percayakan kepada FIT HUB.  Bagi yang belum tahu sebenarnya FIT HUB ini merupakan bagian dari pusat kebugaran atau tempat gym di Indonesia yang fasilitasnya premium. Namun dengan tarif yang terjangkau. Selama ini mungkin Anda seringkali kesulita...